LPJ realisasi anggaran belanja Bidang tak terduga
25 Mei 2021 14:29:39 WITA
Bertempat di Balai Desa Banyupoh Kegiatan Rapat Penyampaian LPJ tentang realisasi anggaran bidang tak terduga yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Banyupoh dan dihadiri oleh Perbekel beserta perangkat Desa, Ketua BPD beserta anggota, Bhabinkamtibmas, Ketua LPM, Para Relawan lawan Covid dan dari Kecamatan hadir I Putu Partha selaku Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Gerokgak. Selasa, 25 Mei 2021, Perbekel Desa Banyupoh Ketut Bijaksana Menyampaikan Bantuan langsung tunai dana Desa ke V bulan Mei 2021 sebanyak 127 KPM dengan nominal Rp. 300.000 karenan ini menggunakan dana panjar setiap selesai penyaluran BLT wajib melakukan kegiatan penyampaian laporan, untuk pemeberian BLT dana Desa jumlah dana sejumlah Rp. 38.100.000 dan u tuk biaya operasional sejumlah Rp. 2.093.000 total dana panjar yang diambil sebesar Rp. 40.193.000 rincian untuk dana operasional : Belanja spanduk sebesar Rp. 75.000, Foto copy sebesar Rp. 150.000, Makan dan minum sebesar Rp. 1.820.000 dan air mineral sebesar Rp. 48.000,kemudian dilanjutkan dengan informasi dari Bapak Perbekel menyampaikan persiapan pelaksanaan Vaksinasi, diharapkan kepada Klian Banjar Dinas(KBD) agar menyampaikan kepada masyarakat yang wajib mendapat vaksin untuk mendaftarkan diri ke masing-masing KBD. Dimana Desa Banyupoh mendapat kuota 500 orang dan untuk jadwal pelaksanaannya dilaksanakan pada hari sabtu dan minggu.
Komentar atas LPJ realisasi anggaran belanja Bidang tak terduga
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |